Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Malang Lanjutkan Berbagi Parsel Lebaran di Singosari

Dilansir dari Radar Malang – Aditya Novrian – Jumat, 21 Maret 2025 | 11:13 WIB
https://radarmalang.jawapos.com/kabupaten-malang/815793550/cabang-dinas-pendidikan-wilayah-kabupaten-malang-lanjutkan-berbagi-parsel-lebaran-di-singosari

MOMENT HARU: Kepala Cabdindik Wilayah Kabupaten Malang Dr Dra Ema Sumiarti MSi (kanan) memberikan parsel kebaran kepada loper Ifa. ()

MOMENT HARU: Kepala Cabdindik Wilayah Kabupaten Malang Dr Dra Ema Sumiarti MSi (kanan) memberikan parsel kebaran kepada loper Ifa. ()

KABUPATEN – Cabang Dinas Pendidikan (Cabdindik) Wilayah Kabupaten Malang peduli dengan loper koran Jawa Pos Radar Malang.

Kemarin (20/3), program ”Berbagi Kebahagiaan bersama Loper Koran Jawa Pos Radar Malang” digelar di SMKN 2 Singosari.

Kepala Cabdindik Wilayah Kabupaten Malang Dr Dra Ema Sumiarti MSi memberikan parsel Lebaran dan memborong semua koran milik loper perempuan pertama milik Jawa Pos Radar Malang.

Momen tersebut terasa haru. Karena baru pertama kalinya, Ema bertemu dengan wanita sehebat Ifa.

”Terharu dan malu saya. Dengan keterbatasan kondisi fisik beliau, masih semangat untuk bekerja jualan koran dan menghidupi dua anaknya yang sekarang sudah dewasa. Semoga kegiatan ini bisa menjadi bahan refleksi diri untuk selalu bersyukur dan berbagi kebahagiaan dengan sesama,” jelas Ema.

PEDULI LOPER: Bingkisan Lebaran dan uang tunai dari Kepsek Sumijah SPd MSi (tengah) bersama guru dan staf SMKN 2 Singosari dalam moment “Berbagi Kebahagiaan bersama Loper Koran” pada Kamis (20/3)

Selain itu, Kepala SMKN 2 Singosari Sumijah SPd Msi juga memberikan bingkisan dan uang tunai kepada loper yang sudah bekerja sejak 2006 tersebut.

Program itu juga di-support oleh MKKS SMA negeri dan swasta serta MKKS SMK negeri dan swasta.

Loper koran Jawa Pos Radar Malang Ifa berterima kasih atas kepedulian Cabdindik wilayah Kabupaten Malang dan SMKN 2 Singosari.

”Semoga semua yang sudah diberikan kepada kami (para loper) bisa dibalas dengan kebaikan berkali-kali lipat oleh Allah SWT,” harap Ifa. (bes/adn)

Editor: A. Nugroho

Sumber: Radar Malang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *