SMKN 1 Sidoarjo Lakukan Studi Banding ke SMKN 2 Singosari dalam Bidang Elektronika dan Kunjungi Kelas Industri Animasi

Malang, 27 Juli 2024 – SMKN 2 Singosari menerima kunjungan dari SMKN 1 Sidoarjo dalam rangka studi banding bidang elektronika pada jurusan mekatronika, elektronika industri, dan teknik audio video. Kunjungan yang berlangsung pada Jumat, 26 Juli 2024, ini bertujuan untuk saling berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam pengembangan kompetensi keahlian siswa di bidang elektronika.

Rombongan dari SMKN 1 Sidoarjo yang terdiri dari 10 orang dan disambut hangat oleh Kepala Sekolah SMKN 2 Singosari, Ibu Sumijah, S.Pd., M.Si, beserta jajaran waka dan guru. Dalam sambutannya, Ibu Sumi menyampaikan bahwa kegiatan studi banding seperti ini sangat penting untuk meningkatkan mutu pendidikan dan memperkuat hubungan antar sekolah.

“Kami sangat senang dan merasa terhormat menerima kunjungan dari SMKN 1 Sidoarjo. Kami berharap kunjungan ini dapat memberikan manfaat besar bagi kedua belah pihak, terutama dalam upaya meningkatkan kompetensi siswa di bidang elektronika,” ujar Ibu Sumi.

Selama kunjungan, rombongan SMKN 1 Sidoarjo diajak untuk mengunjungi beberapa laboratorium dan bengkel yang dimiliki oleh jurusan mekatronika, elektronika industri, dan teknik audio video di SMKN 2 Singosari. Para guru dari kedua sekolah berdiskusi dan berbagi pengalaman mengenai kurikulum, metode pengajaran, serta proyek-proyek yang telah dilakukan oleh siswa.

Salah satu guru pendamping dari SMKN 1 Sidoarjo, Bapak Fajarot, S.Pd, Gr, menyampaikan apresiasinya terhadap fasilitas dan program yang dimiliki oleh SMKN 2 Singosari. “Fasilitas di sini sangat lengkap dan mendukung proses belajar mengajar. Kami mendapatkan banyak ide dan inspirasi yang bisa kami terapkan di sekolah kami,” kata Bapak Fajarot.

Setelah mengunjungi laboratorium dan bengkel elektronika, rombongan melanjutkan kunjungan menuju kelas industri animasi SMKN 2 Singosari. Di kelas ini, mereka disambut oleh tim pengajar dan siswa yang sedang mengerjakan proyek-proyek animasi. Para guru SMKN 1 Sidoarjo terlihat antusias melihat proses pembuatan animasi dan berdiskusi dengan siswa SMKN 2 Singosari mengenai teknik-teknik animasi yang digunakan.

“Kunjungan ke kelas industri animasi ini sangat menarik. Kami belajar banyak hal baru tentang industri animasi dan bagaimana proses produksinya. Ini pengalaman yang sangat berharga bagi kami,” ujar Ibu Winarti, salah satu guru SMKN 1 Sidoarjo.

Kegiatan studi banding ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan penyerahan cendera mata sebagai tanda kenang-kenangan antara kedua sekolah. Dalam kesempatan ini, Ibu Sumijah S.Pd., M.Si menyampaikan harapannya agar kerjasama antara SMKN 2 Singosari dan SMKN 1 Sidoarjo dapat terus terjalin dan berkembang di masa depan.

Dengan adanya studi banding ini, diharapkan siswa dari kedua sekolah dapat saling memotivasi dan meningkatkan kompetensi mereka di bidang elektronika serta industri kreatif. Selain itu, kegiatan seperti ini juga dapat mempererat hubungan antar sekolah dan menciptakan sinergi positif dalam dunia pendidikan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *