Kegiatan Pembentukan Karakter kelas 12 di Stadion Dirgantara, ABD. Saleh | SMKN 2 Singosari

Malang, 3 Januari 2024 – 4 Januari 2024 – Hari berbahagia untuk Seluruh murid Kelas 12 yang telah sukses melaksanakan Kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) dan telah resmi untuk mengikuti kegiatan pembelajaran bersama di Sekolah pada 2 Januari 2024. Sebelum melaksanakan kegiatan belajar di sekolah, seluruh murid kelas 12 memiliki kegiatan spesial yang diadakan selama 2 Hari di LANUD – Abd Saleh tepatnya pada Stadion Dirgantara berupa kegiatan Pembentukan Karakter.

Apa itu Kegiatan “Pembentukan Karakter”?

Kegiatan ini merupakan kegiatan khusus untuk membina ulang seluruh murid kelas 12 yang berasal dari industri masing-masing untuk melaksanakan kegiatan PKL yang berlangsung selama 6 Bulan. kegiatan ini bertujuan untuk membentuk Karakter murid yang sebelumnya berada di Lingkungan Kerja di luar sekolah dan untuk mengembalikan kedisiplinan dan karakter yang mungkin telah berkurang, sehingga proses belajar mengajar diharapkan akan menjadi sangat baik setelah kegiatan ini.

Apa saja yang dilakukan pada kegiatan “Pembentukan Karakter”?

Ada beragam aktivitas yang dilakukan dalam kegiatan ini, seperti Latihan baris-berbaris; Pemeriksaan & kerapian Rambut; dan nasihat-nasihat;

Kegiatan ini dimulai pukul 07:30 WIB yang diawali dengan briefing pagi selama kurang lebih 1 Jam 30 Menit menyesuaikan dengan materi yang disampaikan. Pukul 09:00, peserta berkumpul di lapangan Utama untuk melaksanakan Baris-berbaris. Saat Baris-berbaris, Murid kelas 12 berlatih meliputi Cara Hormat, Jalan Ditempat, dan sebagainya.

Pukul 10.00 dilakukan istirahat yang berlangsung selama 20 Menit, kemudian kembali ke titik awal di sebelah stadion untuk pembinaan materi maupun pendisiplinan lainnya. 11.00, Acara ditutup dengan penutupan dan foto bersama di Hari ke-2.

Kesimpulan

Sebagai Kesimpulan, 2 Hari kegiatan ini telah berlangsung secara Lancar dan Sukses. Seluruh Murid Kelas 12 kini telah siap menjalankan Sisa waktu pembelajaran di Kelas 12 dengan lebih baik!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *